Halaman

Sabtu, 27 Desember 2014

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG TANDA BAHAYA NIFAS

Maksud dan Tujuan : Memberikan Pendidikan Kesehatan Tentang Tanda Bahaya Pada Masa Nifas , dan Dengan Tujuan Supaya ibu mengetahui tanda-tanda bahaya pada ibu nifas sehingga dapat secara dini di ketahui.
1. Mual , Muntah , Merasa tidak enak Badan.
2. Merasakan Rasa Sakit di bagian Perut bawah ( Abdomen ) , punggung
3. Gejala Pre -eklamsi Pada Masa Nifas : Sakit Kepala Yang terus-menerus , Nyeri Ulu Hati , Pandangan Mata kabur , dan adanya pembengkakan di bagian wajah , dan tangan .
4 .Tanda Perdarahan : perdarahan Vagina yang luar biasa atau tiba-tiba bertambah banyak { lebih dari perdarahan haid biasa atau memerlukan ganti pembalut 2kali dalam se
tengah jam }
5 . Tanda infeksi :
           * Pengeluaran Pervagina yang berbau busuk
           * Deman , Rasa sakit Pada saat Buang air kecil ( isk )
           * Pembengkakan pada payudara , merah , lecet , panas dan terasa sakit
           * Rasa sakit pada bagian kaki  rasa sakit/ nyeri sakit , kemerahan , panas disertai dengan area yang   
                              keras pada betis ( tromboflebitis )
6. Gangguan psikologi

           *Menjelaskan tentang perasaan kehilangannafsu makan dalam waktu yang lama
           *  perasaan yang sangat sedih, karena merasa tidak mampu mengurus / mengasuh bayinya atau 
                   dirinya sendiri
           * pesaan sangat lebih dan nafas terengah-engah.

** Saat ibu menemukan keluhan seperti yang dijelaksan , maka ibu segera pergi ke tenaga kesehatan terdekat , untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.


3 komentar: